Jumat, 30 Maret 2012

Kekuatan Berpikir Positif



Ilustrasi (Istimewa)
Seruu.com - “Berpikirlah positif!” merupakan kalimat yang mungkin sering didengung-dengungkan orang saat memberi nasihat pada seseorang yang sedang patah semangat atau sedang merasa ‘down’. Banyak orang tidak menanggapi rangkaian kata tersebut dengan serius, karena mungkin mereka tidak benar-benar memahami maknanya, mungkin tidak menganggapnya sebagai sesuatu yang berguna dan efektif untuk dilakukan, atau bahkan menganggapnya sebagai omong kosong belaka.
Berpikir positif adalah suatu sikap mental di mana kita mengharapkan hasil akhir yang bagus dan memuaskan dalam setiap situasi serta tindakan kita. Sebenarnya, berpikir positif berarti menghargai hidup kita. Semua orang pasti ingin berhasil dan tidak gagal dalam hidupnya, bukan? Nah, salah satu cara adalah dengan berpikir positif tersebut. Berpikir bahwa kita pasti bisa melakukan apa yang menjadi cita-cita atau impian kita sehingga pada akhirnya nanti kita bisa berguna bagi orang lain.

Banyak manfaat yang kita dapatkan dengan berpikir positif. Ketika sikap kita positif, tentu saja muncul perasaan nyaman yang penuh dengan ‘bayangan-bayangan’ positif terhadap apa yang kita inginkan terjadi, sehingga lebih banyak energi dan kebahagiaan yang kita dapatkan. Bahkan, imunitas tubuh kita pun akan meningkat yang berdampak pada kesehatan kita secara keseluruhan. Kita pun akan bersikap lebih percaya diri dan suara kita pun akan lebih mantap terdengar.

Benar adanya bahwa pikiran positif dan negatif memiliki ‘kekuatan’ yang sama, yaitu keduanya bisa ‘menular’! Disadari atau tidak, kita semua membawa dampak bagi orang lain yang kita temui melalui aura yang kita pancarkan atau pikiran kita. Demikian juga sebaliknya orang lain pun membawa dampak tertentu bagi diri kita. Tentu saja, orang akan cenderung merasa nyaman dengan mereka yang positif, dan menghindari mereka yang cenderung selalu negatif. Ingat, segala pikiran, perkataan atau sikap kita yang negatif hanya akan memunculkan suasana hati dan tindakan yang negatif saja. Padahal ketika pikiran negatif muncul, ibaratnya kita melepaskan ‘racun-racun’ dalam darah yang menyebabkan perasaan yang lebih negatif lagi. Tanpa disadari, di sinilah akar dari segala kegagalan, rasa frustasi dan kekecewaaan dalam diri.

Cara praktis berpikir positif:

Cobalah melihat sisi positif dalam diri kita. Buatlah daftar apa saja kelebihan atau talenta yang kita miliki, apa saja yang mampu membuat kita bersyukur atas hidup ini. Simpan tulisan tersebut di tempat yang mudah dijangkau sehingga kita bisa membacanya berulang kali sebagai afirmasi diri. Cara ini akan membangun pikiran positif terhadap diri kita tanpa kita sadari, sekaligus membuat kita mampu melihat kelebihan orang lain tanpa rasa iri atau minder.

Abaikan omongan orang lain tentang diri kita, jika ada yang merasakan perbedaan dari cara pandang kita yang terdahulu. Terlalu banyak mendengar kata orang hanya akan mengganggu pikiran kita.

Visualisasikan dan fokuskan pikiran selalu pada situasi atau hasil akhir yang menyenangkan atau bermanfaat. Bila pikiran negatif mulai menyelinap dalam benak, segera alihkan pada ‘gambaran’ positif itu kembali. Semuanya hanyalah pilihan belaka, jadi selalu pilihlah ‘gambar’ terbaik bagi Anda. Tetaplah gigih mempertahankan hal yang positif itu dalam benak Anda.

Gunakan selalu kata-kata positif dalam setiap pembicaraan kita dengan orang lain, dan bahkan saat kita ‘berdialog’ dengan diri sendiri.

Jangan meremehkan kekuatan sebuah senyuman. Bangunlah di pagi hari dengan senyuman tersungging di bibir karena suasana hati yang bagus di pagi hari akan membantu Anda berpikir positif sepanjang hari.

Abaikan semua perasaan malas atau keinginan untuk ‘menyerah’. Ingat, apa yang Anda alami biasanya merupakan wujud dari apa yang Anda pikirkan.

Tidak peduli apa pun keadaan Anda saat itu, tetaplah berpikir positif dan hanya fokus kepada hasil akhir terbaik. Walaupun mungkin membutuhkan waktu, namun keadaan pasti akan berubah menyesuaikan.

Pikiran dan sikap positif kita memang tidak mungkin terjadi dalam satu malam saja. Namun, semua itu bisa dicapai dengan mudah melalui ketekunan dan konsistensi diri. Apalagi berpikir positif akan menarik banyak manfaat dalam keseharian kita, di mana komunikasi akan terjalin lancar dan jujur dengan orang di sekitar kita, bisa saling menghargai dan saling menyemangati satu sama lain. Cobalah!